Friday 1 June 2018

Masak Bakso Bonanza Beef ala Rumahan

Masak Bakso Bonanza Beef ala Rumahan - Halo Sobat CerdasKTG, Pada Artikel yang sobat baca kali ini dengan judul Masak Bakso Bonanza Beef ala Rumahan, saya telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk sobat baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi artikel atau postingan Artikel Bakso, Artikel Bonanza, Artikel Bonanza Beef Bakso, Artikel Food, Artikel Resep Masakan, yang saya tulis ini dapat sobat pahami. baiklah, selamat membaca.


Judul : Masak Bakso Bonanza Beef ala Rumahan
link : Masak Bakso Bonanza Beef ala Rumahan

Baca juga


Masak Bakso Bonanza Beef ala Rumahan

Chef Gaby Dharmadi

Kegiatan masak-memasak itu sangat menyenangkan bagi saya. Meski harus meribetkan diri dengan segala perkintilan kecil dan remeh temeh aneka peralatan dapur juga bahan masakannya. Saya lelaki tak melulu mengharapkan hidangan tersedia di meja tanpa tahu cara memasak. Buat saya memasak adalah kesibukan yang penuh touching heart.

Bagaimana sebuah proses memasak dari sebuah hindangan ini hingga sampai mulut adalah sesuatu yang sangat luar biasa. Bagaimana tidak, seluruh proses itu sesungguhnya segala aktivitas hidup yang mendasar dalam kehidupan sehari-hari. Jika saya bahas disini tentu akan memakan partial blogpost yang berturut bersambung. hehehe.

Nah maka dari itu saya hanya akan memulai sesuatu cerita yang beberapa hari lalu yang saya alami bersama Cooking Class Moms and Paps Blogger di Farmers Market yang terletak di dalam Mal Summarecon Serpong. Lokasinya tak jauh dari rumah tinggal saya dan sangat tak asing dengan seringnya berkunjung kesini sebelum acara ini diadakan. Bahkan terlalu sering malah ikut acara serupa di Jakarta.
Cooking Class Bonanza Beef Bakso dan Farmers Market
Cooking Class bersama Bonanza Beef menghadirkan Chef Gaby Dharmadi yang mengajak pengalaman memasak dengan menu bakso. Semua berbahan dasar bakso dan ada tiga macam menu yang saya pelajari hari itu [30/5] bersama rekan-rekan blogger lainnya yang turut hadir menyaksikan Chef Gaby memasak tiga menu bakso.

Sebelumnya setelah berkeliling sebentar di Farmers Market Serpong yang telah direnovasi dan relaunching dengan tata ruang yang lebih cantik dari sebelumnya. Cooking class pun dimulai dan pertama masak Bakso Kuah spesial ala Rumahan.

Chef Gaby sedang memasak Bakso Bonanza

Nah Bakso adalah makanan yang tak asing bagi orang Indonesia. Bakso menjadi makanan yang paling di cari oleh orang tua bahkan anak-anak. Dan telah menjadi bagian dari tradisi kuliner Indonesia. Bentuk bakso yang bulat dan terbuat dari bahan dasar utama daging sapi juga memiliki banyak ceritanya. Bahkan sebagian orang juga merasa khawatir dengan produksi bakso saat ini yang di buat menggunakan bahan-bahan yang meragukan. Seperti kandungan borax, campuran daging kerbau atau lainnya, menggunakan pengawet, atau dari sapi yang tidak jelas asal muasal dan pemeliharaannya. 

Chef Gaby sedang menjelaskan memasak Bakso Kuah Spesial ala Rumahan
Meski begitu tak mengurangi orang Indonesia untuk selalu makan bakso. Bakso sudah terlanjur di cinta masyarakat Indonesia. Nah langsung aja deh kita masak yaaa. Tapi sedikit banyak nya kita mesti tahu nih Bakso yang baik itu seperti apa. Supaya kita dapat menikmati semangkuk bakso yang terbaik. 

Nah chef Gaby memasak menggunakan Bakso Bonanza Beef yang sangat premium. Bonanza Beef Bakso dengan kemasan frozen 500 gr berisi 33 pcs. Kandungan daging sapi sebesar 84%, tanpa bahan pengawet. Daging sapi nya juga berasal dari peternakan sendiri yang berlokasi di Terbanggi Besar, Lampung. Peternakan yang di proses dengan konsep dan penerapan "good farming practice" menjamin kesejahteraan hewan, keamanan pangan, dan proses yang halal. Sebab "good manufacturing practice" yang juga di terapkan untuk menghasilkan daging sapi sesuai dengan syariat Islam, pemotongan yang diawasi sehingga bakso telah halal semenjak dari daging sapinya. 

Kandungan 84% daging sapi dalam Bonanza Beef Bakso tentunya menjadi keunggulan yang tidak dimiliki oleh kualitas bakso lainnya. Nah gak sabar kan untuk mencobanya, kalau hendak ingin membeli Bakso Bonanza Beef di Farmers Market letaknya pastikan di dalam lemari pendingin (frozen) dengan kemasan berwarna putih keemasan dengan lambang Bonanza berwarna merah yaa.

Bakso Bonanza kini tersedia di Farmers Market, Ranch Market, Papaya, Grand Lucky dan supermarket lainnya dalam area Frozen Food. Bonanza Beef Bakso 500 gr harganya Rp 85.000,- . Kalau mau tahu lebih lanjut sila kesini. Dan kepoin  Sosmed Bonanza Beef yang ada di Instagram @bonanzabeef.id  dan  Facebook fb.me/bonanzabeef,id  

   
Baiklah berikut menu yang dapat di coba dirumah, praktis dan gampang cara buatnya: 

Bakso Kuah Spesial ala Rumahan

1. Bakso Kuah Spesial ala Rumah


Gunakan bumbu yang di rumah saja tapi bukan bumbu instan yaa. Agar kesegaran cita rasanya tetap terjaga. Apalagi untuk kuahnya, bakso bonanza yang berkualitas dan sudah enak ini mudah memasaknya. 

Bahan: 
500gr Bakso Bonanza Beef
500gr tulang sapi (bersumsum)
3L air,
6 buah kemiri
8 buah bawang putih 
3 buah daun bawang (bagian putihnya saja) 
8 buah bawang merah. 

  1. Panaskan air sampai mendidih, rebus tulang sapi selama 2-3 menit, Lalu angkat dan buang airnya. 
  2. Masukan 3 L air dan tulang sapi tadi,  lalu rebus lagi sampai air panas dengan gelembung halus. 
  3. Giling (cincang halus) kemiri, bawang putih, dan daun bawang, tumis selama 3-4 menit atau sampai wangi. 
  4. Campurkan kedalam kuah rebusan tulang tadi. Godok selama 20 menit dan masukan Bakso Bonanza Beef 10 menit sebelum di sajikan. 
  5. Taburkan bawang merah goreng. Jangan lupa tabur garam secukupnya. 
  6. Bakso Kuah Spesial ala Rumahan siap dihidangkan.


Bakso Bakar Yakitori ala Jepang

2. Bakso Bakar Yakitori ala Jepang


Bersiaplah dengan aroma bakaran dan asap yaa...

Bahan:

Teriyaki Sauce
1/2 cup kecap asin kikkoman
1/1 cup air
3 sdm gula
1 buah daun bawang di iris
1/4 buah bawang bombay diris dadu (selera)
4 buah bawang putih (dicincang)
1/2 sdm minyak goreng
4 lembar daun jeruk

500gr bakso bonanza beef
Sayuran untuk garnis 

  1. Tumis (bawang bombay + daun bawang + daun jeruk) 3 menit
  2. Masukan bawang putih dan tumis selama 1-2 menit (sampai harum)
  3. Masukan kecap (soy sauce) kikkoman, air, gula, jahe. (secukupnya)
  4. Masak selama 6 menit (sampai sedikit mengental)
  5. Kreasikan Bakso Bakar Bonanza sesukamu, dan bakar sambil di lumuri saus teriyaki yang sudah dibuat tadi.
  6. Bakso Bakar Yakitori siap dihidangkan.

Bakso Goreng Crispy

3. Bakso Goreng Crispy


Bakso goreng ini bisa untuk sebagai camilan yang di cocol dengan saus sambal atau sambal buatan sendiri sesuai selera saja.

Adonan #1 basah
1 buah telur
1/2 cup tepung beras
1/2 cup tepung terigu
2 sdm tepung kentang
2 sdm baking soda
3/4 cup air dingin 
gula, gara,. lada secukupnya 
Aduk semuanya hingga mengental 

Adonan #2 kering 
1/2 cup tepung beras 
1/2 cup tepung terigu
gula, garam, lada secukupnya

500gr Bakso Bonanza Beef
Minyak Goreng secukupnya

  1. Masukan bakso kedalam Adonan #1 (basah)
  2. Masukan bakso ke adonan #2
  3. Masukan kembali ke adonan #1
  4. Lalu cemplungkan ke dalam minyak goreng sampai berwarna coklat keemasan. 
  5. Sajikan

Saya
Demikian,
Salam.



Sekian Artikel Masak Bakso Bonanza Beef ala Rumahan

Sampailah kita pada akhir artikel Masak Bakso Bonanza Beef ala Rumahan kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk sobat semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
sobat sekarang membaca artikel Masak Bakso Bonanza Beef ala Rumahan dengan alamat link https://cerdaskotamobagu.blogspot.com/2018/06/masak-bakso-bonanza-beef-ala-rumahan.html


EmoticonEmoticon